Senin, 09 November 2009

RIM: Blackberry Gemini 8520: inovasi?


RIM itu Research in Motion yang mengeluarkan produk Blackberry (meluruskan pendapat orang dulu kalo blackberry itu nokia).., setelah heboh dengan boldnya sekarang ada curve paket ekonomis dengan codename "Gemini".

Fitur-fiturnya dikurangi spt kamera menjadi 2 pixel, tanpa GPS, dan tanpa 3G/3.5G. Diklaim mempunyai daya tahan baterai hanya dengan baterai 1150mAH. Hal ini mungkin saja, karena fitur 3G/3.5G yang relatif membuat baterai boros sudah dipangkas, juga dengan kedalaman warna yg 65k. Ini bisa disebut inovasi, karena kalau sudah ada 3G maka wifi tidak berguna.., tapi kompensasinya kalau dipakai buat browsing tentu akan terasa lambat (apalagi kl udah biasa browsing di 3G), tp kalau untuk update status atau bbm(chat) sepertinya lebih dari cukup

Sebagian menganggap gemini ini harganya sudah ekonomis, namun dengan spesifikasi yang hampir sama dengan E63 atau Samsung Valencia masih jauh lebih murah. Namum sejauh ini gemini masih cukup stylish dengan windows mobilenya..., paling tidak, ngga disebut bery-bery (ejekan ponsel lokal atau china dengan qwerty-nya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

by TemplatesForYou-TFY
SoSuechtig, Burajiru